Sabtu, 30 Juli 2011

Bassist 'Navicula' Alami Kecelakaan Saat Tampil



Jakarta, (29/07/11) - Navicula, band beraliran Psychedelic Grunge asal Bali menjadi salah satu performer pada pagelaran musik Blues 4 Freedom, Plaza Teater Kecil Kecil TIM (Taman Ismail Marzuki), Cikini, Jakarta Pusat.

Perhelatan musik akbar yang diadakan tiap dua tahun sekali oleh Dewan Kesenian Jakarta sejak tahun 1986 ini, menampilkan pemusik yang musikalitasnya tidak diragukan lagi, seperti Gugun Blues Shelter, The Flowers, Efek Rumah kaca, Getah, Navicula, Bangku Taman, dan Leonardo.

Navicula yang digawangi oleh Gede Roby Suproyanto, membawakan lagu "Kali Mati" sebagai lagu pertama untuk mengawali aksinya yang di lanjutkan dengan lagu-lagu hits mereka.

Kejadian mengenaskan terjadi pada salah satu awak Navicula. Aksi panggung yang terlalu atraktif membuatnya celaka. Di lagu ke lima "Aku Bukan Mesin", Made, pemain bass yang melakukan aksi stage diving tidak mendapat respon dari penonton, sehingga membuatnya terjatuh ke lantai Plaza Teater Kecil, TIM.

Sontak aksinya itu membuat pertunjukan terhenti, dan personil lainnya turun panggung untuk melihat keadaan Made yang berada di kerumunan penonton. Selang beberapa menit, Robi sang vokalis meminta maaf atas kejadian tersebut.

"Maaf, perform kita cut, lanjut di kesempatan yang lain. Terima kasih," kata Roby yang bergegas turun panggung.

"Hasil CT scan menunjukan tidak ada pendarahan atau retak, dan bisa rawat jalan, tapi tetap perlu observasi. Get well soon Made," begitu kalimat yang terlontar dari akun twitter mereka @naviculamusic, yang di post Sabtu sekitar pukul 03.15
(Febriyani Frisca R / IndiZine )


0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Web Hosting